Monday 16 November 2020

Forum Pertanyaan Kelas III A

 Silahkan sampaikan pertanyaan/permasalahan Anda dalam mempelajari materi pada bab-bab pada perkuliahan ini masing-masing bab yaitu 1 pertanyaan. Ada 9 Bab yaitu :

1. Titik, Garis, Bidang, dan Sudut

2. Segitiga

3. Persegi Panjang dan Persegi

4. Jajar Genjang, Belah Ketupat, Layang-layang, Trapesium, dan Lingkaran

5. Penurunan Rumus Luas Bangun Datar dengan Pendekatan Luas Daerah Persegi Panjang

6. Keliling dan Luas

7. Teorema Phytagoras

8. Bangun Ruang

9. Jaring-jaring Bangun Ruang


Silahkan jawab dengan mencantumkan NAMA dan NIM

22 comments:

Unknown said...

Retno Meilasyari (192180024)
Pertanyaan / permasalahn yang muncul pada bab 1-9, diantaranya :
• Belum menguasai tentang Perbandingan Ortogonal (perbandingan proyeksi), yaitu dimana perbandingan antara panjang garis ortogonal yang digambar dengan panjang garis ortogonal yang sebenarnya.
• Dicontohkan pada soal uts kemarin pada segitiga, disana terdapat garis lurus dan bangun segitiga dan kita disuruh untuk mencari nilai x. Namun yang saya bingungkan apakah bisa mencari nilai x tersebut dengan hasil garis lurus yang bernilai 180?
• Garis istimewa yang terdapat pada segitiga, disini saya masih bingung dengan bagaimana cara mencari nilainya.
• Pada belah ketupat terdapat dua diagonal, dan sedangkan diagonalnya tidak sama besar. Apakah ada ketentuan tentang besar diagonal satu dengan diagonal satunya? Apa harus diagonal satu lebih besar dari diagonal dua? Atau bahkan diagonal dua lebih besar dari diagonal satu?
• Rumus pythagoras akan berlaku di bangun datar apa saja?

Unknown said...


NAMA : NANDA PRIHATINI
NIM : 192180021
1. Bagaimana cara menghitung sudut yang saling berkomplemen dan bersuplemen?
2. Permasalahan yang saya hadapi dalam belajar materi segitiga yaitu kurang paham dengan cara pembuktian rumus dari segitiga
3. Permasalahan yang saya hadapi dalam belajar materi persegi panjang dan persegi masih sama dengan materi segitiga yaitu cara pembuktian rumus persegi panjang dan persegi
4. Apakah ada trik khusus dalam memahami cara pembuktian rumus dari jajar genjang, belah ketupat, layang-layang, trapesium dan lingkaran.
5. Permasalahan dalam materi bab 5 yaitu penurunan rumus luas bangun datar dengan pendekatan luas daerah persegi bagi saya itu hanya kurang Telugu dalam pemahaman materi nya saja
6. Permasalahan dalam bab 6 yang saya hadapi biasanya masih salah dalam mencari luas kedua bangun apabila terdapat salah satu bangun yang diarsir.
7. Insya Allah saya sudah paham dan tidak terkendala dalam materi teorema Pythagoras
8. Udah materi bab 8 yaitu bangun ruang Sepertinya saya sudah tidak terkendala Bu karena saya sudah lumayan paham
9.Insya Allah sudah paham Dan tidak tekendala Bu dalam materi Bab 9 jaring-jaring bangun ruang

Unknown said...


NAMA : NANDA PRIHATINI
NIM : 192180021
1. Bagaimana cara menghitung sudut yang saling berkomplemen dan bersuplemen?
2. Permasalahan yang saya hadapi dalam belajar materi segitiga yaitu kurang paham dengan cara pembuktian rumus dari segitiga
3. Permasalahan yang saya hadapi dalam belajar materi persegi panjang dan persegi masih sama dengan materi segitiga yaitu cara pembuktian rumus persegi panjang dan persegi
4. Apakah ada trik khusus dalam memahami cara pembuktian rumus dari jajar genjang, belah ketupat, layang-layang, trapesium dan lingkaran.
5. Permasalahan dalam materi bab 5 yaitu penurunan rumus luas bangun datar dengan pendekatan luas daerah persegi bagi saya itu hanya kurang Telugu dalam pemahaman materi nya saja
6. Permasalahan dalam bab 6 yang saya hadapi biasanya masih salah dalam mencari luas kedua bangun apabila terdapat salah satu bangun yang diarsir.
7. Insya Allah saya sudah paham dan tidak terkendala dalam materi teorema Pythagoras
8. Udah materi bab 8 yaitu bangun ruang Sepertinya saya sudah tidak terkendala Bu karena saya sudah lumayan paham
9.Insya Allah sudah paham Dan tidak tekendala Bu dalam materi Bab 9 jaring-jaring bangun ruang

Unknown said...

NAMA :RIZKI DEWI ANJELINA
NIM : 192180016
1. Untuk materi bab 1 Bagaimana cara menghitung sudut-sudut!
2. Untuk bab 2 Permasalahan yang saya bingung dalam belajar materi segitiga ialah kurang paham dengan cara menemukannya hitungan rumus pembuktian segitiga.
3. Untuk bab 3 Permasalahan yang saya bingung dalam belajar materi persegi panjang dan persegi masih sama dengan materi segitiga yaitu cara pembuktian rumus persegi panjang dan persegi
4. Untuk bab 4 permasalahan dalam memahami cara pembuktian rumus dari jajar genjang, belah ketupat, layang-layang, trapesium dan lingkaran.
5. Permasalahan dalam materi bab 5 penurunan rumus luas bangun datar dari trapesium - layang-layang dalam menghitung caranya bu.
6. Permasalahan dalam bab 6 yang saya hadapi biasanya masih salah dalam mencari luas kedua bangun apabila terdapat salah satu bangun yang diarsir.
7. Untuk materi teorema Pythagoras dalam rumus pembuktiannya masih bingung bu.
8. Untuk materi bab 8 bangun ruang lumayan paham bu.
9.Untuk materi Bab 9 jaring-jaring bangun ruang sudah paham insyallah bu.

Ayu juliyani permatasari said...

Nama. : Ayu Juliyani permatasari
Nim : 192180026
Kelas : 3A

1. Kesulitas saya pada bab 1 kesulitan dalam memahami konsep serta definisi hubungan antara dua sudut, kesulitan dalam memahami konsep dua garis yang saling berpotongan dan menyebutkan hubungan antarsudut pada dua garis yang saling sejajar.

2. Permasalahan yang saya hadapi dalam materi bab 2 mengenai materi Segitiga yaitu kurang menguasai rumus pembuktian Segitiga

3. Permasalahan yang saya hadapi dalam materi bab 3 mengenai persegi panjang dan persegi kurangnya mahami rumus gabungan bangun datar persegi dan persegi panjang

4. Permasalahan yang saya hadapi dalam materi bab 4 mengenai Jajar Genjang, Belah Ketupat,Layang-layang, Trapesium, dan Lingkaran masih sama dengan bab 3

5. Permasalahan yang saya hadapi dalam materi bab 5 mengenai penurunan rumus luas bangun datar dengan pendekatan luas daerah persegi menurut saya yaitu kurangnya pemahaman konsep materi tersebut.

6. Permasalahan yang saya hadapi dalam bab 6 mengenai materi Keliling dan Luas mencari jawaban dari soal penggabungan antara keliling dan luas.

7. tidak ada permasalahan dalam materi bab 7 allhamdullilah Kemampuan dalam pemahaman teorema Pythagoras sudah baik

8. Permasalahan yang saya hadapi dalam materi bab 8 masih sama dengan permasalahan saya pada materi bab 3 dan 4

9.tidak ada kesulitan dalam materi bab 9


Unknown said...

Nama : Ryana Ayu Agus Tiara
Nim : 192180002
1. Pertanyaan/permasalahan dalam mempelajari materi pada bab 1 adalah hubungan sudut-sudut pada dua garis sejajar yang dipotong oleh sebuah garis
2. Pertanyaan/permasalahan dalam mempelajari materi pada bab 2 adalah menghitung besar sudut segitiga
3. Pertanyaan/permasalahan dalam mempelajari materi pada bab 3 adalah Bagaimana cara persegi panjang dapat menempati bingkainya?
4. Pertanyaan/permasalahan dalam mempelajari materi pada bab 4 adalah menghitung besar sudut pada jajar genjang
5. Pertanyaan/permasalahan dalam mempelajari materi pada bab 5 adalah penurunan luas daerah layang-layang dengan pendekatan luas daerah persegi panjang
6. Pertanyaan/permasalahan dalam mempelajari materi pada bab 6 adalah menghitung luas persegi dengan menggunakan luas segitiga siku-siku
7. Pertanyaan/permasalahan dalam mempelajari materi pada bab 7 adalah Tigaan Pythagoras(tripel pythagoras)
8. Pertanyaan/permasalahan dalam mempelajari materi pada bab 8 adalah apa saja unsur-unsur kerucut ?
9. Pertanyaan/permasalahan dalam mempelajari materi pada bab 9 adalah melukis jaring-jaring pada limas pada sebuah soal bila sudah terdapat gambar, titik puncak, dan tinggi limas

Unknown said...

Agustina 192180022
Permasalahan dan pertanyaan saya
1. Saya belum paham tentang garis berhimpitan, bersilangan, berpotongan
2. Kurang paham tentang rumus segitiga apalagi kalau semisal mencari luas segitiga tapi bangun yang digabung gabung gitu bu
3. Pembuktian rumus serta mencari nilai dari persegi dan persegi panjang
4. Pada belah ketupat dan layang layang apakah cara mencari nya sama luas nya sama sama memiliki diagonal
5. Rumus phytagoras itu bisa dipakai di bangun apa saja
6. Keliling dalam mencari persegi bagaimana cara nya
7. Penurunan keliling dan luas saya belum paham dibagian jika ada bangun yang di arsir dan digabung saya bingung
8. Bangun ruang yang saya belum paham, belah ketupat, layang layang
9. Menentukan jaring jaring lingkaran jika lingkaran tsb di arsir

Unknown said...

Eka Rahmawati(192180025)
> Bagaimana cara menentukan kedudukan bidang terhadap bidang lain?
> Cara menentukan derajat segitiga?
> Cara mencari panjang jika diketahui kelilingnya?
> Cara menentukan keliling jajargenjang?
> Penurunan rumus luas bangun datar dengan pendekatan luas daerah persegi panjang yaitu cara menentukan penurunan rumus jajargenjang dan trapesium?
> Kadang masih bingung dalam menentukan keliling.
> Cara menentukan Teorema Phytagoras dengan mudah?
> Cara menghitung prisma segitiga dan limas segitiga?
> Cara menentukan jaring-jaring bangun ruang?

Katya said...
This comment has been removed by the author.
Yurica Fitriarvina said...

Nama: Yurica Fitriarvina
NIM: 192180017

Pertanyaan/permasalahan dalam mempelajari materi

1. Dalam mempelajari sudut dengan mencari besar sudut dan menggambarkan sudut. Untuk mencari besar sudut biasanya menggunakan busur, namun ketika menggambarkan besar sudut kita kesulitan. Bagaimana cara mudah untuk menggambar sudut dengan tepat dan sesuai?

2. Bagaimana menentukan sisi yang digunakan sebagai alas dan bagian mana yang digunakan sebagai tinggi pada segitiga sembarang?

3. Sudah cukup paham untuk persegi dan persegi panjang. Tetapi suka lupa dalam menyamakan satuannya (m, cm, dm).

4. Pada layang-layang jika hanya diketahui panjang sisinya apakah bisa mencari luas layang-layang tersebut?

5. Manakah yang lebih efektif, menghitung luas bangun datar dengan pendekatan atau dengan rumus secara langsung?

6. Untuk keliling dan luas sudah cukup paham dan menambah hafalan untuk rumus-rumus.

7. Apa alternatif menentukan jumlah kuadrat sisi jika tidak hapal bilangan kuadrat?

8. Dalam bangun ruang limas segiempat, mana yang termasuk sisi tegaknya?

9. Apakah alat yg bisa digunakan untuk memahami jaring-jaring dengan mudah, selain menggunakan gambar?

Katya said...

Katya Osylany P
192180003
3A
1. Berapa besar sudut yang terbentuk antara jarum pendek daan jarum panjang pada jam jika menunjukan pukul 13.30?
2. Jika besar sudut A= 60 derajat, sudut B= 3x, dan sudut C =5x. Maka besar sudut B adalah?
3. Jika diketahui luas persegi sama dengan luas persegi panjang dengan panjang = 16 cm dan lebar = 4 cm. Berapa keliling persegi tersebut?
4. Luas bangun datar gabungan antara lingkaran didalam persegi panjang adalah..
5. Bagaimana rumus Luas layang layang didapat dari bangun persegi panjang?
6. Berapa Luas bangun ruang gabungan antara balok dan setengah tabung ?
7. ABCDABCD adalah jajar genjang dengan panjang CD=7 cmCD=7 cm, AD=25 cmAD=25 cm, dan AE=22 cmAE=22 cm. Panjang CE adalah..

8. Bagaimana cara menghitung luas permukaan kerucut tanpa alas?
9. Jika diketahui sebuah tabung dengan jari jari lingkaran alas 7cm dan tinggi nya 10cm. Bagaimana melukis jarring jarring tersebut?

Titis Reniati said...

Titis Reniati 192180008

1 : Menghitung jarak dua garis yang berpotongan antara dua bidang dalam ruang dimensi tiga.
2 : pembuktian rumus segitiga
3 : penempatan bingkai persegi panjang
4 : Karena diagonal tidak sama besar apakah ada ketentuan untuk panjang diagonal layang layang.
5 : penurunan rumus, untuk pendekatan lingkaran yang soalnya ada gambar lingkaran di gabung gabung
6 : arsir, suka bingung kalau ada soal yang tentukan bagun yang di arsir
7 : penentuan rumus pytagoras terdapat pada bagun datar bebas atau sudah di tentukan.
8: suka bingung menentukan ukuran, dan cara menghitung luas bangun jika tidak mempunyai alas
9 : bingung dalam misalnya ada contoh soal untuk menentukan titik puncak, tinggi pada jaring jaring, dan sisi tegak. Suka tidak ketemu kalau menghitung.

Unknown said...

Nama : Betti Dwi Wardaningsih
NIM : 192180010
Kelas : 3A
1. Dalam Titik, Garis, Bidang, dan Sudut siswa terkadang masih bingung yang mana sih bidang itu
2. Biasanya segitiga mempunyai 1 sudut siku-siku, apakah bisa jika segitiga memiliki 3 sudut siku-siku?
3. Pada rumus luas persegi panjang adalah p × l, siswa terkadang masih ada yang bingung mana yang p dan mana yang l
4. Apakah alas jajar genjang selalu berada di bawah?
5. Dalam Penurunan Rumus Luas Bangun Datar dengan Pendekatan Luas Daerah Persegi Panjang siswa terkadang masih bingung dalam menentukan rumus
6. Mengapa untuk mengingat rumus keliling maupun luas terkadang lupa, nah lebih baik rumus-rumus seperti itu agar teringat terus dihafalkan atau pahami?
7. Apakah dalam mengerjakan soal Teorema Phytagoras harus menggunakan rumus?
8. Pada bangun ruang terdapat sebuah rusuk, biasanya sebuah rusuk tersebut berbentuk garis lurus, apakah ada sebuah rusuk yg tidak berbentuk garis lurus?
9. Dalam membuat jaring-jaring bangun ruang apakah ukurannya harus sama?

Unknown said...

Nama :Hindri Larasati
Nim :192180027

1. titik, garis, bidang, sudut
konsep sudah paham, namun perlahan di bagian sudut

2. segitiga
terkendala pembuktian

3. persegi, persegi panjang
insyaallah konsep sudah paham

4. jajar genjang, belah ketupat, layang-layang, trapesium, lingkaran.
karena hafalan, jadi untuk ciri dan rumusnya lumayan buu..

5. penurunan rumus luas bangun datar dengan pendekatan luas daerah persegi panjang
kurang menguasai terutama bagian lingkaran

6. keliling dan luas
keliling dan luas, karena rumus banyak jadi terkadang kesulitan. terutama jika ada bangun yang di gabung.

7. teorema phytahoras
perlahan bu, tapi untuk trik cepat insyaallah bisa

8. bangun ruang
sama dengan bab 4 dan 5,belum menguasai

9. jaring-jaring dan bangun ruang
insyaallah paham buu.

Unknown said...

Nama : Nur Laela
Nim : 192180018

Pertanyaan Matematika
1. Pada bab I kesulitan saya adalah bagaimana konsep hubungan antarsudut jika dua garis sejajar dipotong oleh garis lain.
2. Pada bab 2 kesulitan saya adalah mencari keliling segitiga tetapi panjang ke tiga sisi dari segitiga belum diketahui.
3. Pada bab 3 kesulitan saya pada materi persegi dan persegi panjang adalah bagaimana pembuktian rumus dari persegi.
4. Pada bab 4 kesulitan saya adalah apabila mencari keliling dari trapesium tetapi salah satu tinggi trapesium belum diketahui.
5. Pada bab 5 kesulitan saya adalah saya belum paham dengan materi itu Bu
6. Pada bab 6 kesulitan saya adalah pada bingung dalam mencari luas ataupun keliling dari lingkaran
7. Dalam bab 7 kesulitan saya adalah masih Bingung dengan pembuktian Teorema phytagoras
8. Pada bab 8 kesulitan saya adalah pada bangun ruang lingkaran masih belum paham apabila mencari rumusnya
9. Pada materi 9 kesulitan saya adalah menentukan jaring jaring pada kubus dan balok

Syarifah Muthohharoh said...

SYARIFAH MUTHOHHAROH
192180023
PGSD 3A

1. Berkaitan dengan sudut elevasi untuk menghitung tinggi sebuah pohon, apakah hasil perhitungannya bisa akurat atau tidak Bu ?

2. Pada segitiga sembarang adakah ketentuan untuk besar tiap sudutnya jika jumlah sudut segitiga itu 180⁰ ?

3. Mengapa sudut yang terbentuk dari potongan diagonal (membentuk 4 segitiga) persegi dan persegi panjang bisa sama yaitu 360/4 = 90, padahal panjang persegi dan persegi panjang itu berbeda ?

4. Pada bangun lingkaran terdapat unsur-unsur seperti tali busur, busur, juring, tembereng dll, apakah ada kegunannya dalam kehidupan sehari-hari jika direalisasikan menjadi benda nyata berbentuk lingkaran.

5. Pada penurunan luas lingkaran dengan pendekatan persegi panjang, dalam buku dituliskan L=½ x N x d x r,
N disini melambangakan apa ya Bu, sehingga rumusnya menjadi ½ keliling x r = pi.r = pi r²

6. Bagaimana perhitungan luas segitiga sembarang, apakah sama dengan segitiga yang lain atau perlu dibuat seperti garis permisalan untuk perhitungannya bila salah satu unsur luas tidak diketahui?

7. Apakah terorema phytagoras ini hanya bisa diterapkan untuk bangun segitiga atau bisa untuk bangun yang lain tetapi cara perhitungannya masih dengan pendekatan segitiga ?

8. Pada bangun ruang prisma ada prisma tegak dan prisma condong, adakah prisma dengan bentuk sembarang?

9. Bagaimana jaring-jaring bangun ruang ini bisa menjelaskan masalah matematika atau masalah sehari hari berkaitan dengan bangun ruang ?

Unknown said...

Nama:sufi cahyo wulandari
Nim:192180015
Kelas:3A

1.Permasalahan pada titik, garis , bidang dan sudut kadang siswa kurang yakin misal yang mana garis dan yang mana bidang, kadang masih bingung.

2.saya ingin bertanya, Kan biasanya segitiga memiliki siku² satu, lalu dapatkah segitiga memiliki dua sudut siku-siku?

3.Permasalahan persegi panjang dan persegi, pada siswa biasanya sudah menguasai materinya, tapi kadang untuk mengerjakan soal-soal masih bingung. Dan siswa kadang merasa bosan dengan harus mengahapal rumus-rumus nya juga.

4.permasalahan pada lingkaran yaitu biasanya ada soal yang berhubungan dengan lingkaran , lalu di suruh mencari luas atau kelilingnya terapi solat tersebut kadang tidak disebutkan secara eksplisit jari-jarinya.

5.bagaimana jika siswa mengalami kesulitan pada mencari Rumus Luas Bangun Datar dengan Pendekatan Luas Daerah Persegi Panjang?

6.permasalan untuk siswa SD kadang biasanya ada yang kebalik balik untuk menjawab tentang luas dan kelilingnya

7.Banyak sekali permasalahan pada teorema Pythagoras dalam kehidupan sehari-hari yang disajikan dalam soal cerita, karena itu kadang siswa merasa bingung untuk menjawab pertanyaan tersebut karena biasanya tidak disertai dengan gambarnya

8.mengenai bangun rung, bagaimana cara kita bisa menentukan diagonal bidang pada ruangnya

9.permasalahan pada jaringan jaring bangun ruang , yaitu memecahkan masalah pada jaring jaring bangun ruangnya

Aizah anw said...

Nama. : Aizah Ayuningwulan
Nim : 192180113
Kelas : 3A

1. Titik, Garis, Bidang, dan Sudut. Permasalahan yang saya hadapi yaitu bagaimana cara mencari perbedaan besar sudut satu dengan sudut lainnya.

2. Segitiga
Permasalahan yang saya hadapi yaitu pada saat mencari keliling segitiga.

3. Persegi panjang dan persegi
Permasalahan yang saya hadapi yaitu pada saat mencari keliling pada persegi dan persegi panjang.

4. Jajar genjang, belah ketupat, layang-layang, trapesium, dan lingkaran
Permasalahan yang saya hadapi yaitu kurangnya memahami pada saat mencari diagonal 1 dan diagonal 2.

5. Penurunan Rumus Luas Bangun Datar dengan Pendekatan Luas Daerah Persegi Panjang
Permasalahan yang saya hadapi yaitu saat memahami konsep-konsep pada bangun datar dengan pendekatan luas daerah persegi panjang.

6. Keliling dan luas
Permasalahannya yaitu pada keliling dan luas beberapa bangun datar yang kadang besar angkanya belum diketahui.

7. Teorema Phytagoras
Dalam materi ini insyaallah saya sudah paham dan tidak ada permasalahan yang saya hadapi.

8. Bangun Ruang
Permasalahan yang saya hadapi yaitu pada cara membedakan rumus bangun ruang satu dengan yang lainnya dan mencari sisi datar dari bangun ruang.

9. Jaring-jaring bangun ruang
Permasalahan yang saya hadapi yaitu dalam menentukan sifat-sifat pada bangun ruang.

Unknown said...

WAHYU NIA NUARI SANJAYA (192180006)

* Menentukan sudut, bidang, dan perbandingan nya
* Keliling dan luas segitiga
* Pada lingkaran masih bingung
* Pemahaman konsepnya masih sedikit bingung
* Bagaimana alternative pemecahaan hasil diagnosis kesulitan belajar pada topik bangun ruang?
* Bagaimana menghitung daerah yang diarsir

Unknown said...

NAMA : RETNO FEBRIYANTI
NIM : 192180001
Permasalahan
1. Untuk bab 1 permasalahannya yaitu cara menghitung sudut
2. Untuk bab 2 pembuktian dan menghitung luas segitiga dan keliling segitiga
3. Untuk bab 3 menentukan sudut pada bangun persegi panjang dan persegi
4. Untuk bab 4 menentukan sudut pada bangun jajar genjang, belah ketupat, layang-layang, trapesium, dan lingkaran
5. Untuk bab 5 penurunan rumus pada bangun trapesium
6. Untuk bab 6 menentukan luas bangun dengan menggunakan rumus luas segitiga
7. Untuk bab 7 kebalikan teorema pythagoras dan tripel pythagoras
8. Untuk bab 8 menentukan sisi, rusuk, dan alas
9. Untuk bab 9 menentukan jaring-jaring yang beraturan

Unknown said...

NAMA : ANIS BUDIARTI
NIM : 192180012

Pertanyaan atau Permasalahan yang pada materi bab 1-9
1. BAB 1, Permasalahan pada materi tentang sudut Elevasi, cara mengukur dan memperkirakan sudut tersebut pada suatu bangun.
2. BAB 2, Cara pembuktian segitiga secara Induktif dan Deduktif. serta mencari simetri putar tingkat 3.
3. BAB 3, mementukan diagonal-diagonal persegi panjang
4. BAB 4, cara menentukan letak sumbu simetri pada belah ketupat.
5. BAB 5, Penurunan rumus luas jajar genjang dengan pendekatan luas daerah persegi panjang
6. BAB 6, Menentukan pendekatan nilai perbandingan antara keliling dan diameter lingkaran
7. BAB 7, Adakah cara lain menggunakan rumus selain pythagoras pada suatu bangun datar dan ruang
8. BAB 8, Bagaimana cara kita bisa mengetahui titik sudut pada Prisma
9. BAB 9, Menentukan rusuk dan jaring-jaring pada Limas.

Unknown said...

Nama : Shirley Zahra Zeta
NIM : 192180013
Permasalahan dalam mempelajari bab 1 - 9 yaitu :
~ Kesulitan dalam memahami konsep dasar pada perbandingan sudut
~ Permasalahan pada cara mencari dan menghitung besar sudut di sebuah bangun segitiga
~ permasalahannya pada menghitung rumus luas dan keliling persegi dan persegi panjang yang dimana terkadang keliru suka dalam penggunaan nilai tempat
~ Permasalahan pada bagaimana cara menghitung rumus baik luas maupunun keliling pada lingkaran?
~ Bagaimana cara menentukan luas bangun dengan rumus luas segitiga?
~ Permasalahannya pada bagaimana cara menghitung bangun datar dan bangun ruang dengan menggunakan rumus phytagoras
~ Apa saja sifat atau ciri-ciri pada bangun ruang itu?
~ Seperti apakah jaring-jaring bidang banyak beraturan itu?